Dalam melakukan desain dan pengembangan produk, penggunaan perangkat lunak tidak terhindarkan. Computer Aided Design (CAD) menjadi alat bantu andalan oleh hampir setiap desainer atau engineer produk di dunia dalam menciptakan model 3 dimensi, gambar visualisasi hingga mechanical drawing. Saat ini software CAD memililiki fitur yang semakin luas. Fungsi-fungsi lainnya adalah sebagai alat bantu simulasi engineering dan produksi. Software CAD masa kini umumnya sudah mengintegrasikan peran Computer Aided Engineering (CAE) untuk mensimulasikan berbagai hal seperti simulasi pergerakan mekanisme, daya tahan rancangan terhadap beban (stress) hingga ergonomi. Selain itu juga mengintegrasikan fungsi Computer Aided.Manufacturing (CAM) yang digunakan untuk mensimulasikan proses pembuatan prototype pada. mesin-mesin otomatis seperti CNC seperti 3D printer, Milling Machine dan Laser Cutter.

 

Salah satu software CAD yang terintegrasi dengan CAE dan CAM tersebut adalah CATIA. CATIA (Computer-Aided Three-dimensional Interactive Application) adalah Software yang dikembangkan oleh Dassault Systemes ini awalnya dikembangkan secaran in-house oleh Dassault Aviation untuk membantu proses perancangan produk pesawat yang dihasilkan. Dassault Aviation sendiri dikenal dengan pesawat tempur Mirage dan Rafale. Dengan fitur-fitur pada CATIA, designer dan engineer dapat mengurangi resiko kegagalan fungsi, biaya dan produksi pada produk sejak fase perancangan.

Saat ini, CATIA, khususnya versi 5 dan 6 telah digunakan pada industri-industri penghasil teknologi tinggi seperti industri automotive, aerospace, maritim, elektronik dan sebagainya. Tidak hanya industri, perguruan tinggi desain dam teknik serta beragam tempat kursus juga menggunakan untuk pengajaran untuk menghasilkan sumber daya manusia yang dapat mengoperasikan CATIA. Pada program kami, mahasiswa dibekali dengan software tersebut sebagai sarana untuk mempelajari berbagai aspek dalam perancangan dan rekayasa produk.

 

Pemodelan desain mouse dengan CATIA V5

(Project by M.Jidan Wansa Erwan B2023)

Analisis stress pada desain keranjang buah dengan CATIA V5

(by Caroline Wijaya B2025)

Penulis: Tubagus Ahmad Dwinandana P. S.Ds, M.Ds.

Referensi:

  • Chang, K. H. (2014). Product design modeling using CAD/CAE: the computer aided engineering design series. Academic Press.
  • https://www.3ds.com/products/catia
  • https://www.dassault-aviation.com/en/passion/history/1916-to-this-day/1965-1986/